TfY7TSdpTpClTpW5Gpr8Gfr9

Wakil Bupati Tebo Nazar Efendy, Hadiri Launching Peta Jalan Pembangunan Kependudukan

Wakil Bupati Tebo Nazar Efendy saat menghadiri Launching Peta Jalan Kependudukan RAD GDPK Provinsi Jambi tahun 2025 - 2029 di Jambi.(poto:supri/teboonline.id)

TEBOONLINE.ID - Wakil Bupati Tebo Nazar Efendi menghadiri Launching Peta Jalan Pembangunan Kependudukan dan Rencana Aksi Daerah (RAD) Grand Design Pembangunan Kependudukan (GDPK) Provinsi Jambi Tahun 2025–2029 di ruang JDAC Kantor Gubernur Jambi, Kamis 30 Oktober 3025.

Tak hanya launching peta jalan pembangunan kependudukan dan RAD GDPK, kehadiran Wabup Tebo juga dalam rangka penandatanganan berita acara komitmen bersama Peta Jalan Pembangunan Kependudukan.

Kegiatan ini menjadi langkah strategis dalam mewujudkan pembangunan kependudukan yang berkelanjutan, terintegrasi, dan berkeadilan di seluruh kabupaten/kota se-Provinsi Jambi.(crew)

Type above and press Enter to search.