![]() |
Para Kades Definitif saat pertemuan dengan Pj Bupati Tebo Aspan. |
TEBOONLINE.ID – Proses pemekaran 15 Desa di Kabupaten Tebo telah
Paripurna dengan ditandai dengan diresmikannya oleh Pj Bupati Tebo Aspan beberapa waktu yang
lalu. Namun, meskipun telah diresmikan, 15 Desa Definitif tersebut pada tahun
2023 ini masih gigit jari.
"Ketok palu APBN bulan September, bulan Oktober baru 15
Desa definitif," ungkap Pj Bupati Aspan saat dikonfirmasi di Rumah Dinas
Bupati Tebo.
Terkait tahun 2023 terhadap15 Desa Definitif tersebut belum
mendapatkan anggaran, awalnya Pj Bupati Tebo Aspan berencana mengalokasikan biaya
operasional Desa yang baru dimekarkan 30% dari dana Desa induk dengan
berlandaskan Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) nomor 1. Namun,
setelah dikaji kembali ternyata aturan ini berlaku untuk Desa persiapan.(crew)
#Pemerintah