Poto korban hilang anak Balita, Mohamad Alif. |
TEBOONLINE.ID - Desa Purwoharjo Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo, digegerkan dengan berita hilangnya seorang anak Balita bernama Mohamad Alif (4) Bin Zamroni pada Senin (07/03/2022) sekitar pukul 16.30 wib.
Mohamad Alif buah hati dari pasangan Zamroni dan Munarti yang bertempat tinggal di jalan Pringgodani dusun Mekar Sari, diketahui hilang pada saat Maghrib dikarenakan pada sore harinya sekitar pukul 15.30 wib, korban hilang tersebut seperti biasanya bermain dengan teman - temannya dihalaman rumah.
Mengetahui saat Maghrib korban juga tidak pulang, Kedua orang tua korban pun mencari namun juga tidak menemukan korban hingga orang tua korban mengajak warga lainnya untuk turut mencari korban.
"Hilangnya kemarin Senin sore dan sampai saat ini belum tahu kemana korban karena belum diketahui keberadaannya, saat ini masyarakat dibantu Polisi dan TNI sedang melakukan pencarian," ujar Kades Purwoharjo Musaidin pada Teboonline.id.
Sementara, Anggota Koramil Rimbo Bujang Maryanto membenarkan kejadian tersebut. Pihak TNI dan Polisi langsung melakukan pencarian setelah mendapatkan laporan tersebut.(crew)