TfY7TSdpTpClTpW5Gpr8Gfr9

Gestur Jambi Undang Wartono Sebagai Narsum Di Panggung Rakyat

Poto atas, Wartono tengah menyampaikan sambutan dan Poto bawah, Anggota Pansus Konflik lahan DPRD Provinsi Jambi dan Gestur Jambi Poto bersama usai acara.

TEBOONLINE.ID - Ketua Pansus Penyelesaian Konflik Lahan DPRD Provinsi Jambi, Wartono Triyan Kusumo diundang pada acara panggung Rakyat yang digelar oleh Gestur-Jambi di Pelataran Air Mancur Kantor Gubernur Jambi, pada Kamis (23/09/2021).

Kapasitasnya sebagai Ketua Pansus, Wartono diundang sebagai narasumber di Panggung Rakyat tersebut dan kegiatan ini sengaja digelar sebelum peringatan Hari Tani Nasional (HTN) ke 61 yang jatuh pada tanggal 24 September 2021.

Rangkaian Panggung Rakyat juga diisi dengan acara Talkshow yang menghadirkan anggota Pansus Konflik Lahan DPRD Provinsi Jambi, ATR/BPN, Korwil KPA Wilayah Jambi dan Dir Perkumpulan Hijan.

Pada kesempatan itu, Wartono Triyan Kusumo mengajak para petani, kelompok tani dan teman - teman NGO agar bekerjasama dengan Pansus konflik lahan mengingat sangat rumitnya kasus konflik lahan di Jambi.  

"Harus ada kerjasama dengan kami.  Insya Allah kami siap membantu para petani yang berkonflik. Kalau konflik ini selesai Insyaallah petani sejahtera. Kami juga disuport oleh bapak Kapolda dan Kajati serta Komisi IV DPR RI," tegas anggota DPRD Provinsi Jambi Dapil Bungo Tebo ini.

Wartono juga menyarankan kepada masyarakat agar memberikan data konflik lahan kepada Pansus terkait konflik lahan yang ada di Provinsi Jambi.(crew)



Type above and press Enter to search.