TfY7TSdpTpClTpW5Gpr8Gfr9

H.Sukandar, Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Ekonomi

TEBOONLINE.ID - Dalam sidang terbuka program Doktor (S3) Ilmu Ekonomi Pascasarjana Universitas Jambi, pada Rabu (20/5/2020), H. Sukandar, S.Kom,.M.Si (Bupati Tebo -red) berhasil mempertahankan desertasinya dengan judul " Pengaruh Kapasitas CEO Terhadap Karakteristik Perusahaan, Kinerja Perusahaan- Perusahaan Dalam Indeks LQ-45 Pada Periode 2016 - 2018" dinyatakan lulus dengan IPK 3,85. Dan yang bersangkutan berhak menyandang gelar Doktor (Dr).

Pada sidang terbuka promosi Doktor tersebut Tim penguji Diketuai oleh Prof. Dr. Ir. Hj. Anis Tatik Maryani,MP, Sekretaris Dr. Enggar D.P. Arum,SE,AK,M.Si,C, Promotor Prof. Dr. H. Amri Amir,SE, M.Si, Co Promotor Dr. H. Afrizal,SE,M.Si,AK,CA, Dr. H. Tona Aurora Lubis,SE,M dan Penguji Prof. Dr. Hendry Hady, DEA, Dr. Drs Edward,MS, Dr. M. Syurya Hidayat,SE,.ME,
Bupati Tebo H.Sukandar.

Dr. H.Sukandar,S.Kom, M.Si  seusai sidang kepada awak media menyampaikan, sidang Doktor  yang digelar  tadi merupakan puncak dari hasil penelitian yang diuji pada sidang terbuka dan insyaallah dia bisa menyelesaikannya dengan baik.
Sukandar berharap hasil penelitian tersebut tidak hanya berguna bagi Perusahaan tetapi juga bagi Kepala Daerah dalam Provinsi Jambi terkait dengan bagaimana pemimpin yang baik.

"Dengan gelar Doktor ini dapat memotivasi keluarga saya (Istri dan anak2- red). Sebab seusia ini masih mau menuntut ilmu. Begitupun kepada para kepala OPD di Tebo bahwa untuk meraih gelar Doktor tidak perlu jauh-jauh tetapi di Unja juga bisa dengan jarak tidak begitu jauh," kata Dr. H. Sukandar,S.Kom, M.Si.(crew)

Type above and press Enter to search.