TfY7TSdpTpClTpW5Gpr8Gfr9

2 Orang Warga Terminal Lama Pasar Sarinah Wirotho Agung Dijemput Untuk Rapid Tes, Pernah Interaksi Dengan Pasutri Cluster Gowa Positif Rapid Test Covid-19

Penyemprotan rumah warga Terminal lama pasar Sarinah yang pernah kontak langsung dengan Pasutri Cluster Gowa positif Rapid test Serai Serumpun.
TEBOONLINE.ID - Buntut dari positif Rapid test Pasutri Cluster Gowa warga desa Bukit Pemuatan Kecamatan Serai Serumpun Kabupaten Tebo, 2 orang warga Terminal lama pasar Sarinah, Wirotho Agung Kecamatan Rimbo Bujang yang pernah kontak dengan Pasutri tersebut terpaksa harus dilakukan Rapid Test.

Hal itu dibenarkan oleh Kepala Puskesmas Rimbo Bujang II dr.Sugiyono. "Kita sarankan untuk cek Labor (Rapid Rest,red) di rumah sakit. Tadi malam tim Covid Rimbo Bujang mengunjungi rumahnya dan hari ini dibawa ke rumah sakit untuk Rapid Test," jelas dr.Sugiyono dikonfirmasi Teboonline.id, Kamis (30/04/2020).

Sementara itu, Ketua RT 01 pasar Sarinah Husni Mayer membenarkan bahwa ada warganya yang dijemput oleh pihak dinas Kesehatan pagi hari ini untuk dilakukan Rapid Test dikarenakan 2 warganya tersebut pernah menginap di rumah Pasutri positif Rapid Test Covid-19 Serai Serumpun.

2 warganya tersebut kata Ketua RT, adalah Ayah dan anak yakni R (13) dan E (55). Riwayat kontak dengan di Serai Serumpun adalah Sang anak belajar mengaji dengan MT laki - laki dari Pasutri positif Rapid test Covid-19 dan sempat menginap di rumahnya di Serai Serumpun tersebut.

Sementara sang ayah, dua hari yang lalu menjemput anaknya tersebut di Serai Serumpun sebelum pasutri Cluster Gowa tersebut dinyatakan Positif Rapid test Covid-19.  Setelah pulang dari Serai Serumpun dan ada kabar Pasutri tersebut positif, pada malam harinya, rumahnya di Terminal lama pasar Sarinah didatangi oleh tim Covid-19 untuk dilakukan penelusuran.

"Setelah didatangi tim Covid, saya sarankan untuk isolasi mandiri sebelum dibawa Rapid Tesy. Tadi pagi Ayah dan anak ini dijemput Samo tim dinas Kesehatan untuk Rapid Test dan kita lakukan penyemprotan mandiri di rumah yang bersangkutan," jelas RT dikonfirmasi Teboonline.id saat berada di rumah Ayah dan Anak ini.

Pantauan Teboonline.id, rumah warga Terminal lama pasar Sarinah Rimbo Bujang yang punya riwayat Tracking dengan Pasutri Cluster Gowa, cukup padat pemukiman.(crew)

Type above and press Enter to search.