TfY7TSdpTpClTpW5Gpr8Gfr9

Sukandar Hadiri Deklarasi PGID Kabupaten Tebo

Sambutan Bupati Tebo H Sukandar. 
TEBOONLINE.ID - Bertempat di Aula Utama Kantor Bupati Tebo dilaksanakan kegiatan Deklarasi Persekutuan Gereja Gereja Di Indonesia Daerah ( PGID ) Kabupaten Tebo.

Adapun subtema untuk kegiatan tersebut yaitu Dalam Solidaritas Dengan Sesama Anak Bangsa Kita Tetap Mengamalkan Nilai Nilai Pancasila Guna Menanggulangi Kemiskinan, Ketidakadilan, Radikalisme, Kesehatan, Kerusakan Lingkungan.

Berdasarkan sambutan yang disampaikan oleh Ketua PGID terpilih, acara deklarasi ini merupakan hal yang bersejarah untuk umat kristiani di kabupaten Tebo. Hal tersebut dikarenakan selama ini gereja yang berada dibawah persekutuan gereja Indonesia di Tebo belum memiliki wadah resmi yang mampu menampung aspirasi jemaat gereja yang ada di Kabupaten Tebo.

Bupati Tebo, H. Sukandar, S. Kom., M. Si., mengucapkan selamat atas terpilihnya pengurus PGID Kabupaten Tebo. "Semoga pengurus yang terpilih dapat mengemban amanah yang dititipkan para jemaat," ujar Bupati.
Bupati Tebo Sukandar menyalami jemaat. 

Bupati Tebo berharap dengan adanya PGID Kabupaten Tebo ini dapat memberikan warna baru dan menjadi wadah untuk andil, menjadi bagian dalam mengisi pembangunan.

Lebih lanjut Bupati merasa peran serta pendeta dan pengurus gereja mampu menggerakkan jemaatnya untuk patuh dan tunduk pada NKRI. "Saya merasa bangga kepada para pendeta kita dalam mengajak para jemaatnya untuk tunduk dan patuh kepada NKRI yang berdasarkan pada Pancasila dan UUD 1945 yang sudah diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari," pungkasnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut perwakilan Biro Kesra Provinsi Jambi, Ketua PGIW Jambi, Ketua PGID Bungo, Unsur Forkopimda, Kepala Kemenag, Kepala / Perwakilan Kesbangpol, Kepala Dinkes, Kabag Humas, Kabag Kesra Di Lingkungan Pemkab Tebo, Perwakilan FKUB, Pendeta Denominasi Gereja Tebo, serta Organisasi Keagamaan d Kabupaten Tebo lainnya. (crew)

Type above and press Enter to search.