TfY7TSdpTpClTpW5Gpr8Gfr9

Dengarkan Pidato Kenegaraan Presiden RI Dalam Rangka HUT RI Ke 74, DPRD Tebo Gelar Paripurna

Sidang DPRD Tebo mengikuti pidato Kenegaraan Presiden RI dalam rangka HUT RI ke 74.
TEBOONLINE.ID - DPRD Kabupaten Tebo menggelar sidang istimewa Paripurna untuk mengikuti pidato Kenegaraan Presiden RI dalam rangka HUT RI ke 74 kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2019 pada Jum'at ( 16/08/2019 ) di aula kantor DPRD Kabupaten Tebo.
Menyanyikan lagu Indonesia Raya. 

Sidang yang dipimpin oleh Ketua DPRD Kabupaten Tebo Agus Rubyanto ini dihadiri oleh Bupati Tebo, H. Sukandar, S. Kom., M. Si., didampingi Wakil Bupati Tebo, Syahlan, SH., Wakil Ketua DPRD, Syamsul Rizal, SE., M. Si., & Wartono Triyan Kusumo, SE., Unsur Forkompinda, Instansi Vertikal, Staf Ahli Bupati dan Asisten Sekda, Kepala OPD, Kepala Bagian Setda  dan Camat di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tebo, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, Pimpinan Ormas dan LSM
Unsur Forkopimda yang hadir. 

Ketua DPRD Tebo mengucapkan terimakasih atas kehadiran semua hadirin dalam rangka Rapat Paripurna ini. Beliau menghimbau kepada semua komponen pemerintah dan masyarakat mendukung suksesi untuk Indonesia yang lebih maju.
Bupati, pimpinan DPRD dan pejabat lainnya menyaksikan layar lebar Presiden RI pidato Kenegaraan. 

Beliau mengingatkan bahwa Peringatan HUT Kemerdekaan adalah wujud dari mengenang perjuangan pahlawan. " HUT RI tidak hanya bentuk ceremonial saja tapi diharapkan dapat menambah rasa nasionalisme, cinta tanah air dan menjadi wahana syukur kepada Allah SWT.
Istri pejabat Tebo yang hadir. 

Kemudian, Ketua DPRD Agus mengajak seluruh hadirin yang berada di Ruang Sidang untuk menyaksikan Pidato Kenegaraan Presiden Republik Indonesia melalui media televisi dan diakhiri dengan berfoto bersama dan santap siang bersama. (crew)

Type above and press Enter to search.